Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Senin, 12 Maret 2018

Guna Menekan Penyakit Leptopirosis Dinkes Gencar Beri Penyuluhan




GUNA MENEKAN PENYAKIT LEPTOSPIROSIS, DINKES GENCAR BERI PENYULUHAN

Wonogiri, Babinsa Pijiharjo Koramil 11/Manyaran Sertu Suryadi bersama tim dari Dinkes Kab. Wonogiri melaksanakan kunjungan dalam rangka observasi terhadap warga masyarakat Dusun Ngembes, Rt. 04/14, Desa Pijiharjo, Kecamatan Manyaran a.n Ibu Tinem (71) yang terkena penyakit Leptopirosis (Kencing Tikus) yang saat ini mendapatkan penanganan dari pihak Dinkes Kab. Wonogiri dan RSUD Wonogiri, Kamis (8/3/18).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Tim dari Dinkes Kab. Wonogiri yang dipimpin oleh Bpk. Supriyo, Puskesmas Manyaran Drg. Elvira., Kepala Desa Pijiharjo Sarwoko, Bidan Desa Erna Tri Widyaningsih, Babinsa Sertu Suryadi serta Kepala Dusun setempat. 

Petugas dari Dinkes Wonogiri Supriyo memberikan sosialisasi tentang bahaya Leptopirosis. Penyakit Leptospirosis adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri yang disebarkan melalui urine atau darah hewan yang terinfeksi bakteri leptospirosis, yaitu bakteri organisme yang hidup diperairan air tawar, tanah basah, lumpur dan tumbuh-tumbuhan yang dapat menyebar melalui banjir sehingga dapat menyerang manusia.

“Manusia hanya bisa terinfeksi bakteri leptospirosis melalui dua cara diantaranya kontak dengan air, tanah atau makanan yang telah dikotori oleh air seni hewan tikus,” pungkasnya.
Jelasnya lagi, gejala-gelaja penderita penyakit leptospirosis yaitu deman tinggi, menggigil, sakit kepala, muntah, malayse/3L, mialgia/nyeri otot dan konjungtivitas. (Pendim0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar