Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Selasa, 18 September 2018

Sosialisasi Pendidikan Gratis Di Kismantoro


SOSIALISASI PENDIDIKAN GRATIS DI KISMANTORO

Wonogiri, bertempat di Balai Desa Miri, Kecamatan Kismantoro telah dilaksanakan sosialisasi pendidikan gratis bersama Bupati Wonogiri, Selasa (18/9/18) pukul 09.00 s/d 10.30 WIB.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Anggota DPRD Kab Wng FPPP Dangi Darmanto, Camat Kismantoro Joko Purwidyatmo,S.Sos.MM., Danramil Kismantoro yang di wakilkan kepada Serma Hadi Prayitno, Kapolsek Kismantoro Iptu Bambang, Kades dan Kakel se-Kec Kismantoro, Kepsek SMK, SMP, SD se-Kec Kismantoro, Toga,Tomas dan wali murid yang Drop Out.

 
Dalam kesempatannya Camat Kismantoro menyampaikan ucapan selamat datang kepada bapak Bupati Wonogiri dan melaporkan bahwa di Kecamatan Kismantoro masih ada 29 anak lulusan SD yang tidak bisa melanjutkan sekolah. Sebagai faktor pemicunya antara lain yaitu faktor ekonomi, kemauan anak, motifasi ortu, geografis yang mana jauh dari lokasi sekolah.

Bupati Wonogiri Joko Sutopo dalam sambutannya menyampaikan terkait panca program Bupati tentang Pendidikan,.dari 29 anak yang tidak melanjutkan sekolah ke SMP supaya besok pada hari Rabu 19 September 2018 harus di daftarkan ke sekolah SMP. Semua biaya pendidikan mulai dari administrasi, perlengkapan dan uang makan di tanggung oleh Pemda Wonogiri. Orang tua wajib memotivasi anaknya supaya semangat bersekolah, (Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar