PENTAS SENI TARI SALAH
SATU DAYA TARIK WISATA
Wonogiri
- Sabtu (8/9) mulai pukul 19.00 sd 21.00 bertempat di Dusun Ngulu Wetan, Desa
Pracimantoro telah di laksanakan pentas seni tari dari LPK Sekar Melati dan SMK
8 Surakarta yang dihadiri 85 orang.
Hadir
dalam kegiatan tersebut Camat Pracimantoro Warsito S.I.P,MM, Danramil
13/pracimantoro Kpt Cba Budi Waluyo yang diwakili oleh Serda Totok Margono.
Ketua LPK Sekar melati Warisan. Rombongan dari SMK 8 Surakarta yang di ketuai
Agus Priyanto S.pd,MM. Kepala Desa Pracimantoro yang diwakili Suyatno.
Dari
camat praci Bpk Warsito S.I.P,MM pracimantoro menyampaikan, dengan diadakan
pentas tari ini kami sangat senang karena kebudayaan ini akan terus dapat
dilestarikan mendidik generasi muda untuk menyukai seni budaya khususnya seni
tari.
Kami
Forkompincam Pracimantoro mengharap dengan adanya acara pentas seni yang lebih
besar lagi, karena melalui seni kebudayaan dapat mendukung daya tarik wisata
untuk berkunjung wilayah Pracimantoro.
Ketua
LPK Melati Wasiram menambahkan kami mengharap kepada hadiriin sekalian yang
hadir dalam acara ini bisa mengajak anak, saudara untuk menyenangi seni budaya
tradisional kita supaya seni budaya ini tidak punah digerus kemajuan zaman.
Yang terakhir kami selaku panitia apabila ada tutur kata tingkat laku maupun
penyajian dalam acara ini yang kurang berkenan dihati hadirin sekalian saya
pribadi mewakili sanggar ini minta maaf sebesar besar besarnya. (Pendim
0728/Wng).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar