Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Rabu, 29 November 2017

Karya Bhakti Bersihkan Sisa Banjir



ANGGOTA KORAMIL TURUT MEMBANTU WARGA TERKENA BANJIR

Rabu (29/11/2017) Babinsa desa Balepanjang dan anggota Koramil 05/Baturetno bahu membahu dengan warga, Bpk, Ibu Guru  dan murid SDN 1 Balepanjang membersihkan rumah warga yang terkena bencana banjir di Dsn Jatirogo. Kec.Baturetno
Adapun rumah warga yang terkena bencana banjir diantaranya rumah :Ibu Diyah, Bpk. Bejo, Bpk. Giman, Ibu Suparmi, Bpk. Wakid, Bpk. Surip. 

Danramil 05/Baturetno Kpt Inf Handriya melalui Babinsa Serka Sriyono menyampaikan, sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami bersama turut membantu meringankan beban dari saudara kita yang terkena bencana. 

 
Tugas TNI selain perang, yaitu turut membantu masyarakat yang mengalami kesusahan atau kesulitan, tugas kami para Babinsa disini sudah sangat jelas, yaitu melindungi, menjaga dan melayani warga masyarakat, selain tugas kami menjalani program pemerintah mengenai swasembada pangan. 

Semoga apa yang sudah kami lakukan kepada masyarakat dapat berguna dan bermanfaat, kami akan selalu siap membantu untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekeliling. (Pendim 0728/Wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar