Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Selasa, 25 April 2017

Pemantapan Krida



PAMONG SAKA WIRA KARTIKA "RADEN MAS SAID" MANTAPKAN KRIDA

Salam Pramuka, Wonogiri selama 2 hari (22-23/4/17) Kodim 0728/Wonogiri melaksanakan kegiatan pemantapan Krida Saka Wira Kartika " Raden Mas Said".

Kegiatan di awali dengan kesiapan di aula Makodim 0728/Wonogiri dilanjutkan kegiatan diluar dengan mengambil lokasi di kawasan Dusun Petir (Plasa) Plataran Bedol Desa  Waduk Gajah Mungkur Wonogiri.

Serma Gatot Hariyanto Selaku Pamong Saka Wira Kartika "Raden Mas Said" Kodim 0728/ Wonogiri  menjelaskan bahwa, materi kegiatan yang diberikan meliputi diantaranya "Krida Mountainnering" yang meliputi  (Kecakapan khusus Perlintasan Kering, Perlintasan Basah, Turun Hesty, Rapeling, dan Traveling). Selain itu juga diberikan "Krida Survival" yang meliputi Tehnik Menangkap, Memotong dan Memasak hewan/Reptil, juga tidak luput dengan kegiatan  Perangkap/jerat dan Jebakan, mengesan jejak serta pengenalan tumbuhan yang bisa dimasak.

Ditambahkan oleh Dandim 0728/Wonogiri Letkol Basuki Sepriadi selaku (Kamabisaka) menyampaikan bahwa "Saka Wira Kartika merupakan salah satu Satuan Karya Pramuka yang bersifat Nasional. Saka Wira Kartika adalah wadah kegiatan bagi Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega untuk meningkatkan kesadaran bela negara melalui pengetahuan dan keterampilan di bidang matra darat. Membentuk patriot bangsa yang setia, berbakti, dan menjunjung tinggi nilai luhur bangsa, serta tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika merupakan Program Kerja TNI AD Bidang Teritorial yang bertujuan membina generasi muda agar mempunyai kegiatan positif sehingga dapat terhindar dari kegiatan negatif serta dapat membentuk patriot bangsa yang setia, berbhakti dan menjujung tinggi nilai luhur keutuhan bangsa dan menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa.

Dalam pelaksanaan  diikuti oleh 86 peserta yang berasal dari SMAN 1, SMAN 2, SMAN 3, SMKN 2, SMA IT AL HUDA Wonogiri, SMK Pancasila 3 Baturetno, SMAN 1 Baturetno, SMAN 1 Purwantoro, SMKN Bulukerto, MA Sunan Gunung Jati Kismantoro, SMK  Pancasila 8 Slogohimo dan SMAN  1 Jatisrono. Sedangkan kegiatan ini dengan  Pamong Saka Wira Kartika Serma Gatot Hariyanto serta anggota pamong yang lain seperti Serka Eko Prasetyo dan Kak Novika S.Pd.

Adapun Instruktur yang terlibat pemantapan Saka Wira Kartika diantaranya : Serma Sutarto,  Koptu Agus Triyanto, Serda Sukarni, Serda Haris, Sertu Suranto, Koptu Sajugo dan Kak Dian Heri Himawan, juga  hadir para andalan Cabang diantaranya Kak Titin S.Pd, Kak Pudyastuti S.Pd, M.Pd. 

Dalam semua kegiatan diikuti dengan sangat antusias oleh para peserta yang dilandasi dengan semangat pantang menyerah dalam berbagai situasi dan kondisi panas dan hujan tidak menjadi hambatan. ( Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar