Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Jumat, 21 April 2017

Karya Bhakti



ANGGOTA BABINSA AJAK MASYARAKAT GOTONG ROYONG BANGUN RUMAH

Untuk meningkatkan rasa gotong royong kepada masyarakat anggota Babinsa pelopori warga bantu bangun rumah, (20/4/17).

Kegiatan yang dilaksanakan Koptu Agus Guridno anggota Koramil 14/Jatisrono (Babinsa)  Desa Sidirejo bersama warga sekitar lokasi di Dusun Blimbing  mengadakan gotong-royong dengan sasaran pembangunan lantainisasi rumah berukuran 12 m x 8 m, milik Sunardi 45 th, pekerjaan tani yang beralamatkan di Rt 04 Rw 03 Dusun Blimbing Desa  Sidorejo Kec. Jatisrono. Karya bakti melibatkan Babinsa Desa Sidorejo Koptu Agus Guridno sebagai (prakarsa) bersama masyarakat Dusun Blimbing Rt 04 Rw 03  yang dipimpin (Kadus) Kastono juga anggota karang taruna Perintis Muda Dusun Blimbing.

Danramil 14/Jatisrono Kodim 0728/Wonogiri Kapten Inf Sunardi melalui Babinsa Desa Sidorejo Koptu Agus Guridno menyampaikan bahwa,  kegiatan karya bakti yang dilaksanakan kali ini diprakarsai Koptu Agus Guridno, adalah suatu kegiatan dalam membantu program  pemerintah dalam  mengentaskan  kemiskinan dari Keluarga (Pra KS) menjadi KS, untuk itu melalui anggota Babinsa Koptu Agus Guridno mengajak RS Amak Sehat Slogohimo bersama  Karang taruna serta  para donatur, untuk mengetuk hatinya ikut dalam mensukseskan program pemerintah tersebut. Sehingga harapan dan tujuan menciptakan rumah dan lingkungan yang sehat, bersih dan rapi, dapat terwujud. Kegiatan ini selain menggugah rasa gotong royong, juga untuk meningkatkan tali silaturahmi antara TNI dengan masyarakat khususnya anggota Babinsa di desa binaanya.

Kadus Kastono mewakili tuan rumah Sunardi dan warga dusun Blimbing "Mengucap banyak terima kasih atas peran serta Koptu Agus Guridno (Babinsa) Sidorejo yang telah mempelopiri dan telah megandeng RS Amal Sehat, Karang Taruna serta para donatur lainnya, sehingga dapat mengumpulkan  material untuk membangun lantainisasi berupa 6 kubik pasir dan 20 sak semen, untuk mewujudkan dari rumah yang tidak layak huni (pra KS) menjadi (KS) rumah layak huni, sehingga terwujud pula rumah sehat yang memberikan rasa  nyaman bagi pemilik rumah dan keluarganya.  (Pendim 0728/Wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar