Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Rabu, 29 Maret 2017

Pertemuan Dengan Poktan



BABINSA SELALU DAMPINGI KELOMPOK TANI

Bertempat di Dusun Patuk Kidul, Desa Baturetno Kec. Baturetno telah dilaksanakan pertemuan Gapoktan (28/3/17).

Kegiatan tersebut mengambil tempat dirumah Maidi yang beralamatkan di Dusun Patuk Kidul Desa Baturetno Kec. Baturetno Kab. Wonogiri, pertemuan dilaksanakan secara rutin setiap yang mrlibatkan 5 Gapoktan beserta anggota, yang di dampingi Babinsa Koramil 05/Baturetno Jodim 0728/Wonogiri Pelda Ketut.

Hadir Gapoktan Desa Baturetno yang diketuai Sumarjo, yang membawahi 5 kelompok  diantaranya : "Tani Murni" pimpinan Bajuri yang bersda di Dusun Batu tengah Desa Baturetno, "Ngudi Makmur" ketua  Suwardi yang beralamat di Dusun Janglot Desa Baturetno, Poktan "Ngudi Utomo" ketua Hartono alamat Dusun Patuk Lor Desa Baturetno, Poktan "Ngudi Rezeki 1" diketuai Sugeng Wahyudi dengan alamat Dusun Patuk Kidul Desa Baturetno. dan Poktan "Ngudi Rezeki 2" di ketuai Sutarso alamat  Dusun Mangunrejo Desa Baturetno.

Pada acara tersebut Pimpinan Sumarjo ketua Gapoktan Ds. Baturetno almy Dusun Duwet lor Desa Baturetno, menyampaikan tentang Dana hibah dari Bupati untuk membantu keperluan petani melalui pengelolaan simpan pinjam. Mari kita pergunakan bersama sebaik baiknya dan kita jalankan sesuai prosedur yang telah ditentukan.

Selain itu Danramil Kapten Inf Hendriya melalui Pelda Ketut, (Babinsa) Koramil 05/Baturetno Kodim 0728/Wonogiri menyampaikan, sebagai Babinsa akan selalu melaksanakan pendampingan dilapangan kepada 5 kelompok tani yang berada di Desa Baturetno bersama PPL Kec. Baturetno diantaranya dari pengolahan lahan yang benar, memilih bibit dan cara penanaman yang baik, perawatan dan pemupukan sampai panen nantinya  sehingga mendapatkan hasil yang maksimal. Dalam penjualan pupuk ada kesepakatan juga  kesamaan harga antar Poktan dan Desa serta kelancarannya dalam pendistribusian pupuk kepada para petani. Dan perlu diketahui bersama bahwa semua ini bertujuan untuk meningkatkan hadil panen untuk mewujudkan swasembada pangan nasional. (Pendim 0728/Wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar