Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Jumat, 10 Maret 2017

Babinsa Koramil 02/selogiri membantu bajak sawah petani



PERCEPAT TAMBAH TANAM BABINSA BAJAK SAWAH

 
Kamis, (9/3/2017). Guna melaksanakan  Program Ketahanan pangan, aparat TNI yang menjabat sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) di Desa Jendi Kec. Selogiri turun ke sawah bantu petani membajak sawah.

Memasuki musim tanam padi, aparat Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Koramil 02/Selogiri  Kodim 0728/Wonogiri, Serka Suranto turun ke sawah membantu kelompok tani "Subur Makmur"  diketuai Sugino yang berlokasi di Dusun Jetak Rt 1/1 Desa Jendi Kec. Selogiri, lahan seluas 2 hektar mulai di bajak dengan alsintan jenis Hand Tractor.

Kegiatan ini untuk mengawal Program Ketahanan Pangan yang telah dicanangkan pemerintah sebagai bentuk percepatan tambah tanam ke-2. Seperti disampaikan Babinsa Koramil 02/Selogiri Serka Suranto. Personil TNI ini ikut turun ke sawah milik dari kelompok Tani Subur Makmur, Desa Jendi.

Kapten inf Subandi (Danramil) Selogiri mengatakan bahwa Aksi turun ke sawah ini dalam upaya untuk mempercepat lokasi tambah tanam, sehingga Program Ketahanan Pangan, khususnya di Desa Jendi dan umumnya di wilayah Kecamatan Selogiri dapat terwujud.

Dalam mengolah sawah alat pertanian seperti Alsintan yang dimiliki petani masih terbatas, belum  semua gapoktan mempunyai, untuk itu dengan cara bergiliran pembajakan sawah baru dapat dikerjakan.

Serka Suranto yang kali ini dalam pendampingan kepada para petani  bersama PPL Ibu Siti  memberikan penyuluhan cara menggunakan hand tractor, agar pembajakan sawah milik para petani di Desa Jendi segera selesai, juga diberikan pengetahuan bagaimana cara bercocok tanam yang benar serta cara-cara mengairi sawah yang benar. (Pendim 0728/Wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar