Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Senin, 13 Maret 2017

Louncing Bus Agra Mas Double Dacker



 


DANRAMIL 01/KOTA WONOGIRI KODIM 0728/WONOGIRI
 HADIRI PELUNJURAN BUS DOUBLE DECKER

Sabtu, (11/3/2017) pukul 10.30 s/d 14.00 wib di lapangan Kridha Bhakti Wonogiri telah dilaksanakan pengenalan bis tingkat P.O Agra Mas dan di isi dengan pemberian santunan kepada anak-anak panti asuhan se wonogiri yang dihadiri oleh Sekda bidang ekonomi Bambang Hariyadi.

Hadir dalam acara tersebut adalah Bupati kabupaten wonogiri Joko Sutopo yang diwakili oleh sekda bidang ekonomi Bambang Hariyadi,, Dandim 0728/Wng Letkol Inf Basuki Sepriadi yang diwakili Kapten Inf Tono Danramil, SKPD se Kabupaten wonogiri, Pengusaha Bis se kabupaten wonogiri.

Adapun inti sambutan bapak david pemilik po agra mas, selamat siang salam sejatera semua bagi kita semua yang telah diberi kesehatan dan keselamatan dan lindungan tuhan yang maha esa.kami  hadir di alun-alun wonogiri dalam acara mengenalkan bis agra mas serta santunan yatim piatu Sebagai wujud kepedulian kami terhadap anak yatim di Kabupaten Wonogiri serta dapat mewujudkan kenyamanan masyarakat wonogiri dan sekitarnya  dalam pengunaan tranportasi bis ke ibukota jakarta maupun dari ibukota jakarta menuju wonogiri. Kami atas nama po agra mas mengucapkan trimakasih atas dukungan pemerintah daerah wonogiri di dalam keikutsertaannya mendukung berkembang nya sarana transportasi bis di Kabupaten Wonogiri.

Kami juga mempekerjakan karyawan kami baik pengemudi dan mekanik mayoritas orang Wonogiri.semua karyawanan kami sekitar 1000  orang. Satu komitmen kami akan memberi pelayanan kepada masyarakat Wonogiri yang terbaik,dan harapan kami pemerintah daerah kabupaten wonogiri selalu memberikan dukungan agar kami dapat mewujudkan cita-cita kami.

Acara dilanjutkan dengan Pertunjukan  Pemberian santunan untuk 100 anak yatim piatu Sewonogiri, pertunjukan Reog, tari Kethek Ogleng dan musik campur sari revansa. (Pendim 0728/Wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar