Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Kamis, 26 April 2018

1 SST Kodim 0728/Wonogiri Ikuti Upacara Ops Patuh Candi Tahun 2018


 
1 SST KODIM 0728/WNG IKUTI UPACARA GELAR PASUKAN OPS PATUH CANDI 2018

Wonogiri, Bertempat di Lapangan Upacara Mapolres Wonogiri telah di laksanakan kegiatan Upacara Gelar  Pasukan  Operasi Patuh  Candi 2018 yang dihadiri oleh kurang lebih 500 orang. Kamis (26/4).

Adapun pejabat upacara, bertindak selaku Ispektur upacara AKBP Roberto Pardede, S.IK. (Kapolres Wonogiri), Komandan upacara Iptu Setyono S.H. (Kanit Turjawali Satlantas Polres wonogiri), 

Pasukan upacara terdiri dari Satu SST Kodim 0728/Wng dan Bintara Polres Wonogiri. Satu SST Ba Lantas dan Sabara polres wonogiri. Satu  SST gabungan Dishub dan Satpol PP wonogiri. Satu pleton  Pa polres wonogiri. Satu regu Pamen polres wonogiri. Satu regu korsik polres wonogiri.

Amanat kakorlantas polri yang dibacakan oleh Ispektur  upacara AKBP Roberto Pardede, S.IK. (Kapolres Wonogiri), Bahwa kegiatan ini merupakan Ops Kepolisian Terpusat dengan sandi Ops Patuh 2018 yang digelar secara serentak di seluruh Indonesia selama 14 hari mulai tanggal 26 april sampai dengan 09 Mei 2018 dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dibidang Kamseltibcarlantas ( Keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas ).

 
Dengan dilaksanakannya Ops patuh 2018 diharapkan terwujudnya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas,  turunnya angka kecelakaan lalu lintas dan mampu menekan jumlah fatalitas korban kecelakaan lalu lintas, berkurangnya titik kemacetan, terciptanya kerjasama yang baik antar instansi pemangku kepentingan lalu lintas dan keempat terwujudnya situasi dan kondisi Kamseltibcarlantas yang mantab.

Point selanjutnya dari amanat Kakorlantas Polri  yang dibaca Kapolres Wonogiri, memberikan penekanan kepada seluruh jajaran selama dalam pelaksanaan operasi yaitu agar selalu memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa sebelum melaksanakan Tugas.

Agar mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan dengan mempedomani standar Operasional Presedur (SOP) yang ada. Dengan diadakanya operasi patuh candi tahun 2018 akan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan penting nya keselamatan berlalulintas.( Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar