Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Rabu, 05 Juli 2017

Halal Bi Halal



KODIM 0728/WONOGIRI GELAR HALAL BI HALAL DI GEDUNG GIRI CAHAYA

Rabu (5/7/2017) Pukul 09.00 s.d 10.30 wib di Gedung Giri Cahaya Jalan Jendral Sudirman Kalurahan Bauresan Kec.Wonogiri Kab Wonogiri telah dilaksanakan kegiatan Halal Bihalal bersama Prajurit, PNS Kanminvetcad IV/34 Wonogiri dan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIX Kodim 0728/Wonogiri.

Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut antara lain :Letkol Inf Basuki Sepriyadi Dandim 0728/Wonogiri, Bupati Wonogiri Joko Sutopo Wakil Bupati Wonogiri. Edy Santosa,Kapolres Wonogiri AKBP Muhammad Tora, Kajari Kab. Wonogiri Tri Ari Mulyanto, Mayor Inf Handoko Setyo Budi (Kasdim)  0728/ Wonogiri, Perwira Staf dan Danramil, Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Kodim 0728/Wonogiri dan Kanminvetcad IV/34 Wonogiri, Ketua dan wakil serta anggota Persit Kartika Candra Kirana Cab. XLIX serta para tokoh masyarakat, tokoh  Agama juga para Wartawan.

Dandim Wonogiri Letkol Inf Basuki Sepriadi dalam sambutannya sebagai berikut : Alhamdullilah wa Syukurilah pada pagi hari ini kita telah diberi kesehatan dan kerahmatan pada pagi hari ini kita dapat berkumpul di Gedung Giri Cahaya dalam acara Halal Bi Halal bersama Prajurit, PNS, Kanminvetcad IV/34 Wonogiri dan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIX Kodim 0728/Wonogiri.

Pada kegiatan Halal Bi Halal ini, pada intinya untuk menjalin tali silaturahmi diantara kita semua dan khususnya untuk anggota Kodim Wonogiri sehingga kita dapat lagi lebih memper-erat kebersamaan kita. Ada beberapa hal yang akan saya sampaikan, saya berharap pada jajaran Kodim 0728/Wonogiri semoga amal ibadah kita dibulan suci Romadhon dapat diterima  Tuhan Yang Maha Esa. Saya berharapan setelah bulan puasa ini para Danramil beserta jajaranya untuk kedepanya agar kinerja kita supaya lebih ditingkatkan untuk menghadapi situasi yang berkembang disaat sekarang demi keutuhan NKRI.

Pada saat ini negara kita sedang dilanda isu-isu regional yang akan membahayakan negara kita oleh karena itu kita selalu waspada dan menyikapi isu-isu tersebut dengan baik. Tidak kalah pentingnya lagi pada generasi kita yaitu anak-anak kita yang sebentar lagi akan masuk sekolah ajaran baru kami akan koordinasi dengan kesbangpol, kepolisian dan TNI nanti kita ajarkan pada anak-anak kita, saudara kita, bagaimana kita mengamalkan pancasila dan undang-undang dasar negara kita dan dapat memahami arti tentang kebhinekaan. Pada intinya kita kedepan mari kita jalankan tugas negara kita sebagai aparat negara untuk memberikan yang terbaik pada negara dan apa yang kita kerjakan dengan iklas, sehingga kedepan wilayah kita Wonogiri menjadi lebih baik.

Selanjutnya sambutan Wakil Bupati  Wonogiri Edy Santosa  sebagai berikut : Pada pagi hari ini di Makodim Wonogiri mengadakan Halal Bi Halal bersama Prajurit, PNS Kanminvetcad IV/34 Wonogiri dan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIX Kodim 0728/Wonogiri. Rasaya bulan Romadhon telah kita tinggalkan rasanya sedih, tetapi gembira, rasa sedihnya kita tinggalkan bulan Romadhon dan senangnya kita mendapatkan hari kemenangan dan harapan kita akan ketemu bulan romadhon ditahun yang mendatang. Disaat bulan romadhon pemerintah Wonogiri mengadakan terawih keliling,  saya ucapkan terima kasih berjalan dengan baik dan lancar itu semua merupakan  peran serta dari bapak dan ibu  sekalian dan pemerintah Wonogiri. Dipagi hari ini kami atas nama pribadi  dan atas nama pemkab Kabupaten Wonogiri menyampaikan Minal'aidin Wal faizin mohon maaf lahir dan batin, karena tentunya kegiatan kegiatan lain yang dilakukan maupun tuturkata tingkahlaku kami yang kurang berkenan dihati bapak ibu sekalian pada kesempatan yang baik ini kami mohon maaf lahir dan batin.

Terima kasih kami sampaikan pada keluarga TNI yang selama ini telah ikut adil dalam rangka kegiatan kegiatan pemerintah Kabupaten Wonogiri untuk membangun Wonogiri yang maju dan sejatera. Kami selaku wakil bupati selalu patuh  perintah Bupati Wonogiri dan kami selalu komitmen tidak ada permasalah diwilayah wonogiri, ini menunjukan pemimpin yang ada diwonogiri untuk kebersamaan sesarengan mbangun Wonogiri.

Sambutan Bupati Wonogiri joko sutopo sebagai berikut menyampaikan : Pada kesempatan ini atas nama pemerintah Kab. Wonogiri kami menghaturkan Minal'aidin wal Faizin mohon maaf lahir dan batin,  semoga hikmah Romadhon dan hikmah lebaran ini sebagai upanya memperkuat rasa keimanan kita tentunya sebagai upanya kebersamaan kebhinekaan kita dalam menjaga persatuan NKRI kita. Digedung ini terlihat potret berdirinya bangsa Indonesian, karena disini hadir keluarga besar Veteran keluarga besar TNI, Kepolisian para Ulama, inilah potret dari berdirinya negara kita. Sebagai generasi  kita mengisi kemerdekaan kita dengan cita-cita yang luhur dari para pahlawan kita, bahwa negara yang kita cintai ini berada pada satu kondisi yang terjepit,  ada upaya upaya yang terorganisir untuk melakukan menyebarkan idiologi-idiologii tertentu yang bukan idiologi negara kita, maka sebagai generasi penerus bangsa marilah kita satukan komitmen kita bagaimana kita mengembalikan menegakkan Pancasila, UUD 1945 sumber dari segala sumber hukum, kebhinekaan merupakan suatu semangat kesatuan yang harus kita jaga bersama, demi NKRI.

Pada acara Halal Bi Halal siang ini kami atas nama pemerintah Wonogiri mengucapkan mohon maaf lahir batin. Pemerintahan Wonogiri tidak bisa berjalan sendiri tanpa peran serta dari bapak dan ibu sekalian, dan kami mohon bapak ibu untuk memberikan satu dukungan untuk menjalankan misi dan visi dalam pembangunan Wonogiri yang lebih maju.

Wonogiri menduduki tingkat tertinggi dalam kasus kekerasan anak sehingga diwonogiri masih tingginya kasus morallitas dan pelecehan seksual pada anak, mari kita komitmen untuk menuntaskan atau meminimalisir kasus-kasus yang ada di Wonogiri. Dan tentunya pemerintahan Wonogiri telah mempunyai progam-progam untuk memajukan Wonogiri mari kita sesarengan mbangun Wonogiri".

acara dilanjutkan dengan penyerahan cindera mata dari Dandim 0728/Wng Letkol Inf Basuki Sepriadi kepada kapten Inf Sugiharto yang telah MPP. (Pendim 0728/Wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar