Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Kamis, 15 Februari 2018

Koramil Wuryantoro Kembali Jadi Kunjungan Siswa-Siswi TK



KORAMIL 10/WURYANTORO KEMBALI JADI KUNJUNGAN SISWA-SISWI TK

Wonogiri, untuk kesekian kalinya, bertempat di halaman koramil 10/Wuryantoro telah di kunjungi Siswa-Siswi dari Taman Kanak-kanak, kali ini yang berkesempatan mengunjungi salah satu kantor Koramil jajaran Kodim 0728/Wng yaitu murid dari TK Dharma Wanita Mlopoharjo, dalam rangka outing claas dan pengenalan anak anak usia dini kepada aparat TNI dengan jumlah 25 murid dan di dampingi oleh kepala TK Dharma Wanita Ibu Suviyarti SPd, dan di sambut oleh Pelda Suwarno mewakili Danramil 10/Wuryantoro Kapt Inf Kasmadi, Kamis (15/2).

 
Pelda Suwarno menyampaikan Bahwa tugas TNI AD Adalah menjaga keutuhan negara kesatuan Indonesia agar tidak di ganggu oleh negara luar, disamping tugas kemanusian kalau negara aman rakyatnya tentram, contoh adik-adik bisa berkunjung ke Koramil karena aman.

Dan jangan lupa adik-adik harus taat kepada lambang negara Indonesia, kalau hari Senin pada saat upacara bendera harus hormat kepada sang merah putih, karena untuk mempertahankan negara ini para pejuang dulu dan para pahlawan mengorbankan jiwa dan raga mereka. 

 
Saya berpesan kepada adik-adik harus rajin belajar guna kelak menjadi pemimpin bangsa masa yang akan datang, taati perintah ibu guru di sekolah dan orang tua di rumah karena dari disiplin orang akan menjadi sukses.

Kepala sekolah TK Dharma Wanita Ibu Suviyarti SPd, menyampaikan bahwa pada intinya dari kami mengucapakan terima kasih atas dukungan dan motifasi dari Bp TNI khususnya pihak Koramil 10/Wiryantoro, semoga apa yang telah disampaikan dari Bp TNI bisa terlaksana demi putra putri anak didik kami.(Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar