DANRAMIL 01/KOTA WONOGIRI
HADIR PADA PERTEMUAN PP-AD KABUPATEN WONOGIRI
Kamis
(19/1/2017) pukul 09.00 s/d 11.30 Wib di rumah Bp. Letkol Purn Slameto (kantor
PP-AD) Kab. Wobogiri tepatnya Jalan Salak III/51 Giripurwo, Wonogiri telah
diadakan pertemuan rutin anggota PP-AD Kab. Wonogiri.
Hadir
dalam acara tersebut. diantarannya : Ketua PP-AD Kab. Wonogiri Letkol (purn)
Slameto, Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Basuki Sepriyadi yang diwakili kapten
inf Tono (Danramil), Wakil ketua FKPPI Kab. Wonogiri Suharyono Pandoko, pegurus
PP-AD Kab. Wonogiri dan para Ketua Ranting
PP-AD tingkat Kecamatan se-Kab. Wonogiri serta perwakilan FKPPI Rayon/Kecamatan
se-Kabupaten Wonogiri.
Ketua
PP-AD Kab. Wonogiri Letkol (Purn) Slameto dalam sambutannya menyampaikan bahwa,
saya ucapkan selamat datang kepada Bp.
Dandim atau yang mewakili, seluruh pengurus FKPPI tingkat Kecamatan dan Ketua
Ranting FKPPI yang telah hadir pada kesempatan pagi hari ini. Pagi ini kita
akan membahas dan menyampaikan serta mengevaluasi program kerja tahun 2016 yang
telah kita kerjakan, serta menyusun program kerja tahun 2017.
Kemudian
Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Basuki Sepriadi dalam sambutannya melalui
Kapten Inf tono Danramil 01/Kota Wonogiri yang intinya "menyikapi situasi saat ini, kita tidak mengalami
perang secara fisik, akan tetapi sekarang kita dipaksa untuk berperang
dengan bangsa kita sendiri untuk mengamankan Pancasila dan kedaulatan Negara.
Hal itu disebabkan kita belum kuat dalam penghayatan karakter dalam kehidupan
berpancasila, apalagi saat ini Indonesia berada dalam banyak ancaman yaitu
dengan adanya klaim dari negara asing dan
ancaman dari negara persemakmuran yang dapat mengganggu stabilitas bangsa
Indonesia. Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia dan Indonesia
mempunyai sumber daya alam yang melimpah ruah, untuk itu mari kita jaga wilayah
Negara Indonesia agar aman, sehingga kita akan merasa nyaman dalam beraktivitas
sehari-hari”.
Kami
mengucapkan terima kasih kepada Bapak-bapak PP-AD Kab. Wonogiri yang selama ini
telah bekerjasama dan berkoordinasi
sampai saat ini dengan baik, mari kita jaga talisilaturahmi ini dan kita
tingkatkan lagi kerjasamanya, kami dari Kodim 0728/Wonogiri akan selalu
membantu PP AD yang ada di wilayah Kab. Wonogiri
agar tetap maju dan berkembang.
Selanjutnya
sambutan wakil ketua FKPPI Kab. Wonogiri Suharyono Pandoko, bahwa kedepan
dengan adanya antusias anggota FKPPI Kab. Wonogiri kita pengurus FKPPI Kabupaten
Wonogiri akan mengadakan perekrutan serta pelantikan pengurus FKPPI ditingkat
rayon/kecamatan minimal setiap rayon/Kecamatan
terdaftar 10 orang anggota FKPPI.
Saya berharap setiap ketua tingkat rayon /kecamatan FKPPI kab. Wonogiri
memiliki SKT (surat keterangan terdaftar) agar dapat diusulkan anggaran dana
setiap 2 tahun. (Pendim 0728/Wng)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar