Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Jumat, 20 September 2024

Danramil Manyaran Sosialisakan Kawasan Tanpa Rokok



Wonogiri - Danramil 11/Manyaran Kodim 0728/Wonogiri Kapten Arh Hadi Santoso Sosialisasi Penerapan “Kawasan Tanpa Rokok (KTR)” di kantor Kecamatan Manyaran, dihadiri oleh Kasi Tapem Kecamatan Manyaran. Kamis (19/09/2024).

Danramil menyambut baik dengan adanya sosialisasi Kawasan Tanpa Rokok, dilarang merokok diruangan. Dengan kegiatan ini diharapkan masyarakat akan lebih memahami tentang bahaya asap rokok bagi yg aktif maupun yang pasif.

Yang menjadi sasaran kawasan tanpa rokok adalah sarana kesehatan, tempat proses belajar mengajar, sarana tempat ibadah, tempat kerja dan tempat tempat lainnya, ujarnya.

Sebenarnya merokok sangat merugikan kesehatan juga ekonomi bagi perokok karena sekarang harga rokok sangatlah mahal. Untuk yang tidak merokok atau perokok Pasif sangatlah berbahaya karena di samping menghisap asap juga sisa asap dari perokok sehingga rentan sekali terkena Kanker, oleh sebab itu agar setiap perkantoran diharapkan Bebas asap rokok”, tandasnya.

Penerapan kawasan tanpa rokok memungkinkan masyarakat untuk dapat menikmati udara bersih dan sehat serta terhindar dari berbagai penyakit yang dapat merugikan kesehatan.(pendim 0728/wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar