Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Rabu, 11 November 2020

LVRI Ranting Sidoharjo Berduka, Salah Satu Putra Terbaik Bangsa Meninggal Dunia, Kodim 0728/Wonogiri Berikan Penghormatan Terakhir


Wonogiri - Sebagai salah satu bentuk penghormatan kepada Veteran pejuang kemerdekaan Republik Indonesia yang meninggal, Kodim 0728/Wonogiri melaksanakan upacara pemakaman militer kepada Almarhum Supono Parto Rejono (101 Th), yang beralamat di Dusun Godo Kidul, RT01/RW03, Desa Kebonagung, Kec. Sidoharjo, Kamis(4/11).

Danramil 17/Sidoharjo Lettu Inf Toto Mardoyo mewakili Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Imron Masyhadi, bertindak sebagai Inspektur Upacara Pemakaman Militer Almahrum Supono Parto Redjono (101 Th), anggota Veteran Pejuang Kemerdekaan RI.

Upacara pemakaman yang bertempat di pemakaman umum Desa Kebonagung tersebut tampak dihadiri oleh, Camat Sidoharjo Sarosa beserta staf, Ketua PEPABRI Marman beserta anggota, Kepala Desa se- Kec. Sidoharjo beserta perangkat, RT/RW Desa Kebonagung beserta Warga masyarakat.

Inspektur Upacara dalam amanatnya
mengatakan, Upacara kebesaran ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan pemerintah, atas jasa dan pengorbanan almarhum kepada negara dan bangsa yang telah dilaksanakan sepanjang hidupnya.

Kepada keluarga almarhum, saya mewakili Kodim 0728/Wonogiri khususnya dan TNI-AD pada umhnya menyatakan Bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas kepergian almarhum. Akhirnya marilah kita berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa semoga kesalahan dan kekhilafan almarhum diampuni dan mendapatkan tempat yang layak di sisi-Nya.

" Terima kasih atas jasa-jasa yang diberikan oleh Almarhum untuk kemerdekaan Republik Indonesia, Semoga Tuhan Y.M.E mengampuni semua dosa dan mendapatkan tempat yang layak ", pungkasnya.

Untuk diketahui, Almarhum pemilik NPV 10.036.356 ini adalah anggota LVRI Ranting Sidoharjo dengan Golongan D dan meninggal dunia di rumah duka dikarenakan sakit, (Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar