Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Senin, 29 Juli 2019

Pentingnya Taufik Dari Allah Untuk Berbuat Amal Sholeh


Wonogiri – Dalam kegiatan majelis Dzikir Rotib Al Hadad malam Senin Kliwon yang untuk pertama diwilayah Kabupaten Wonogiri digelar di Makodim 0728/Wonogiri, dipimpin oleh Al Habib Alwi bin Muchammad Al Haddad, Minggu(28/7).

Setelah rangkaian kegiatan, Habib Ahmad bin Muhammad Al Habsy dalam ceramhnya menyampaikan malam hari ini kita bersama-sama mengagungkan nama Allah SWT dan juga mencoba untuk membuktikan kecintaan kita kepada Negara Republik Indonesia. Alhamdulillah kita ucapkan terima kasih khususnya kepada Anggota Kodim 0728/Wonogiri yang selain menjaga kedaulatan dengan fisiknya, malam hari ini juga menjaga negara ini dengan beristiqotsah memohon perlindungan kepada Allah SWT.

Majelis dzikir adalah tak lain sebagai upaya mempererat hubungan kita kepada Allah SWT, duduk di majelis ini sebuah kenikmatan besar, banyak yang mengira bahwa nikmat itu hanya dalam bentuk materi, banyak yang tidak sadar/mengira bisa duduk dalam majelis ini karena diberikan nikmat yang besar oleh Allah SWT yaitu taufik untuk datang kemajelis dzikir, majelis ilmu.


Allah itu mencintai hambanya maka Allah memberikan tanda, dan tanda kecintaan Allah kepada hambanya bukan hanya materi, karena orang yang sholeh kadang materinya hanya sedikit dan kebalikannya. Kekayaan bukan merupakan tolak ukur kecintaan Allah kepada hamba-Nya, setiap hamba diberikan kekayaan, rejeki, kenikmatan, namun tidak setiap hamba Allah berikan Taufik.

Orang yang mendapat hidayah belum tentu mendapatkan taufik, namun orang yang dapat hidayah sudah terlebih dahulu mendapat hidayah dari Allah SWT. Orang yang dapat hidayah ketika berbuat salah dia menyadari tapi tidak mampu bertaubat kepada Allah karena belum mendapat taufik. Sebenarnya apa taufik itu?

Taufik adalah persetujuan dari Allah untuk beramal sholeh, tidak satupun manusia dimuka bumi bisa beramal sholeh kalau tidak diberikan taufik dari Allah SWT. Walupun rumah dekat sekalipun dengan Masjid, dekat dengan majelis dzikir, namun apabila tidak diberikan taufik oleh Allah, niscaya bisa mendatangi tempat ibadah maupun majelis-majelis dzikir seperti malam ini, Jadi sesuatu yang masuk akal, bisa jadi tidak masuk akal kalau tidak mendapat taufik dari Allah SWT, maka kita wajib mensyukuri nikmat taufik yang diberikan oleh Allah kepada kita semua.

Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf M. Heri Amrulloh, S.Sos.MH., Al Habib Alwi bin Muchammad Al Haddad dan Al Habib Zainal Abidin bin Muhammad Assegaf, Habib Ahmad bin Muhammad Al Habsy, Wakil Bupati Edi Santosa, Kakesbangpol Sulardi, Kasi Intel Polres Wonogiri AKP Purnomo, SH., MH., Kasatpol PP Waluyo, Asisten Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Bambang Haryadi, SH, MM., Danramil jajaran Kodim 0728/Wonogiri dan Perwira Staf beserta seluruh anggota Kodim dan PNS, Ketua Persit KCK Cabang XLIX Ny. Fara Heri Amrulloh beserta anggota persit, (Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar