Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Senin, 26 Februari 2024

Karya Bakti Koramil 11/Manyaran, Bedah Rumah Milik Sudarmi

Wonogiri : Danramil 11/Manyaran Kapten Arh Hadi Santoso Kodim 0728/Wonogiri memimpin anggotanya melaksanakan gotong royong bersama warga dalam kegiatan karya bakti bedah rumah milik Sudarmi, yang berada di Lingkungan Ngembes Kelurahan Punduhsari, Kecamatan Manyaran. Sabtu (24/02/2024). 

Disela - sela kegiatan Danramil  menyampaikan, TNI selalu siap membantu masyarakat, karena tugas pokok TNI selain melakukan Operasi Militer selain perang turut serta membantu pemerintah dalam rangka mensejahterahakan masyarakat, pembangunan rumah warga tersebut sebagai bentuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.

Danramil menambahkan, kegiatan karya bakti yang kita laksanakan bersama masyarakat, selain untuk membantu masyarakat juga mempererat hubungan komunikasi dengan masyarakat di wilayah binaan, selain itu juga untuk mewujudkan kemanunggalan antara TNI dengan masyarakat.

"Inilah wujud nyata karya bhakti TNI Koramil 11/Manyaran dan dengan melibatkan warga masyarakat, akan tercipta kemanunggalan TNI-rakyat, dengan bersama-sama membantu warga yang kurang mampu", pungkasnya. 

Sudarmi sang pemilik rumah disela-sela kegiatan gotong royong menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu memperbaiki rumahnya.

“Selama ini dengan kondisi rumahnya demikian, ia merasa khawatir karena takut kalau ada angin atau gempa yang pastinya akan mengakibatkan rumahnya roboh.

“Saya ya senang rumah saya dibedah,dan  saya merasa bersyukur Bapak TNI dari Koramil masih memperhatikan seperti saya ini “ ungkap Sudarmi. (Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar