Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Senin, 26 Oktober 2020

Hindari Pengumpulan Massa, Penyaluran BSP Kecamatan Puhpelem Dilaksanakan Bergantian


Wonogiri – Ditengah Pandemi Covid-19, pemerintah menghimbau agar dalam setiap kegiatan menerapkan protocol kesehatan, diantaranya memakai masker dan mencuci tangan memakai sabun serta menjaga jarak.

Dalam kegiatan penyaluran Bantuan Sosial Pangan(BSP) Kecamatan Puhpelem dilaksanakan secara bergantian guna meminimalisir penumpukan massa.

Kamis(22/10), Anggota Koramil 24/Puhpelem yang dipimpin Batuud Pelda Bambang beserta Serma Dadang, Serda Dani melaksanakan pendampingan dalam penyaluran BSP yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Puhpelem.

Batuud Menjelaskan, Sebanyak 599 KPM yang ada di Tiga Desa yakni, Desa Sukorejo 190 KPM, Desa Nguneng 146 KPM dan Desa Tengger 263 KPM tersebut mendapatkan bantuan berupa Beras, Telur Minyak goreng, Mie telur, Sarden, Kecap dan abon.

Turut hadir dalam penyaluran BSP diantaranya, Camat Puhpelem Jaiman, Pendamping Desa dan TKSK Kecamatan Puhpelem serta Warga Penerima BSP, (Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar