Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Selasa, 17 Maret 2020

Kedekatan Dan Kekompakan TNI- Rakyat Demi Suksesnya TMMD Desa Sendang


Wonogiri – Pelaksanaan kegiatan program TMMD selalu menciptakan moment-moment yang menggambarkan kedekatan anggota TNI dengan masyarakat setempat sebagai wujud kemanunggalan TNI-Rakyat.

Kebersamaan yang terjalin tidak hanya terlihat saat bekerja dalam kegiatan TMMD saja, namun kedekatan yang penuh kehangatan pun tergambar saat istirahat dengan makan bersama-sama sembari melepas lelah, Selasa(17/3).

Danramil 01/Wonogiri Lettu Inf Mulyono yang selalu berada di lokasi menyampaikan, Kegiatan tersebut menandakan begitu dekat dan menyatunya anggota Kodim 0728/Wonogiri dengan warga masyarakat setempat.

Walaupun terlihat sepele, namun ajang berkumpul makan bersama dengan diiringi canda tawa tersebut selain menunjukkan kebersamaan dan kekeluargaan, juga bisa menjaga kekompakan serta sarana komunikasi untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“ Dengan kegiatan semacam ini diharapkan, kekompakan dan kebersamaan yang terjalin Antara anggota Kodim 0728/Wonogiri dengan masyarakat bisa lebih mensukseskan program TMMD guna mensejahterakan masyarakat “, pungkas Danramil. (Pendim 0728/Wng).

1 komentar:

  1. menangkan uang sebanyak-banyaknya hanya di AJOQQ :D
    AJOQQ menyediakan 8 permainan seru :)

    BalasHapus