Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Senin, 04 Maret 2024

Baru Sebulan Diresimkan,Puluhan Murid SD Geruduk Markas koramil Paranggupito

Wonogiri - Outing Class merupakan Kegiatan belajar mengajar yang diadakan di luar kelas yang tidak dilakukan di dalam kelas pada umumnya, Outing Class ini merupakan media yang paling efektif dan efisien dalam menyampaikan pembelajaran yang bukan didasarkan dari teori saja tapi juga pembuktian di lapangan secara langsung.

Kali ini puluhan siswa siswi dari SD N 1 Paranggupito yang di dampingi guru pendamping berkesempatan mengunjungi Makoramil 25/Paranggupito Kodim 0728/Wonogiri dan disambut hangat oleh Piket dan anggota Babinsa, Sabtu (2/03/2024) kemarin. 

“Outing Class yang merupakan kunjungan wisata guna menunjang pengetahuan anak melalui pembelajaran diluar kelas dengan mendatangi beberapa institusi pemerintah yang telah ditentukan, dan hari ini mereka mengunjungi Koramil 25/Paranggupito dimana Koramil tersebut baru saja diresmikan bulan Februari 2024 lalu oleh Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Ali Akhwan, dengan tujuan untuk mengenal lebih dekat tentang profesi dari TNI AD,” terang Peltu Sukisno.

“Saya sangat mengapresiasi terhadap kegiatan kunjungan puluhan siswa dari SD N 1 Paranggupito ini karena selain bisa memberikan penjelasan secara teori, anak-anak juga bisa secara langsung bertanya dan berinteraksi langsung kepada personel TNI khususnya personel Koramil,” ucapnya.

Dalam kegiatan tersebut Peltu Sukisno menjelaskan beberapa materi kepada para murid diantaranya, cara laporan apel pagi dan Peraturan Baris berbaris dasar (PBB) serta materi Wawasan Kebangsaan dan materi kesehatan untuk anak.

Sementara itu, Dewi Lestari selaku guru pemdamping menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan yang begitu baik dari TNI khususnya anggota Koramil 25/Paranggupito karena kegiatan kunjungan tersebut merupakan agenda yang sudah disusun dalam rangkaian kegiatan Outing Class.

“Terimakasih atas penyambutan yang begitu baik kepada kami, anak-anak begitu antusias dan juga senang dapat berkunjung ke Koramil dan bertemu dengan bapak-bapak TNI. 

Semoga melalui kegiatan ini dapat memberikan motivasi bagi anak-anak yang memiliki cita-cita menjadi TNI dan bagi semuanya bisa mencintai TNI sejak usia dini,” ucap Dewi. (Pendim 0728/Wng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar