Sponsor

Selamat Datang di KODIM 0728/Wonogiri.

Selasa, 23 Januari 2024

Wakili Danramil, Pelda Paryatmo Hadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah/Janji PTPS Kecamatan Giritontro

Wonogiri - Batituud Koramil 09/Giritontro Pelda Paryatmo mewakili Danramil kapten Inf Siswanto menghadiri kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Kecamatan Giritontro, Senin(22/1/2024).

Keguatan yang bertempat di Gedung Serba Guna "Kampung Jajan" Sumber Mirah, Desa Suci, Kecamatan Pracimantoro tersebut turut dihadiri oleh Camat Giritontro Edi Sumindro, Kapolsek Giritontro diwakili Ipda Andri, Ketua KPPS, Rohaniawan Islam dan Kristen, Ketua Panwascam dan Peserta PTPS.

Susunan acara dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan dengan nyanyian lagu kebangsaan Indonesia Raya dengan penuh semangat, memberikan nuansa kebersamaan yang sangat kental. Do'a yang dipanjatkan membuka jalan bagi kelancaran acara dan kesuksesan pelaksanaan tugas ke depan.

Puncak acara terjadi dengan pembacaan Surat Keputusan resmi yang menetapkan calon PTPS. Pengambilan sumpah dan janji oleh para calon PTPS memberikan nuansa solennitas dan komitmen yang kuat untuk menjalankan tugasnya dengan integritas dan penuh tanggung jawab.

Fakta integritas yang dibacakan menegaskan komitmen moral para calon PTPS dalam melaksanakan tugasnya. Sambutan dari tokoh-tokoh penting memberikan inspirasi dan semangat kepada seluruh peserta.

Dalam kegiatan tersebut BatiTuud turut menyampaikan pesan bahwa Sumpah dan Janji harus benar-benar dipertanggungjawabkan dan dilaksanakan disaat melaksanakan tugasnya di TPS nantinya, jangan sampai keluar dari aturan yang berlaku dan sesuai fungsi Tupoksinya, (Pendim 0728/Wng).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar